Sunday, April 14, 2013

Aneka Bros yang Kita Kenal



Hai ladies.. kali ini postinganku akan membicarakan tentang Bros. Aksesori ini sangat dekat dengan cewek-cewek berjilbab untuk menyempurnakan penampilannya, kalau hanya jilbab saja rasanya masih perlu sedikit sentuhan lain untuk membuatnya lebih hidup. Untuk itu dibuatlah aksesori sebagai hiasan jilbab. Karena sudah dilengkapi dengan peniti, kita tinggal menyematkannya saja pada jilbab. Sebenarnya bukan hanya untuk wanita yang berhijab, ketika menggunakan busana lain pun kita bisa memakainya.

Aksesori yang sangat dekat dengan kaum hawa ini sangat mudah didapatkan. Anda bisa membelinya dari harga yang murah sampai yang mahal. Ini tergantung dari bahan yang dipakai untuk membuatnya. Beberapa orang melihat barang ini sebagai suatu prospek yang sangat baik untuk berbisnis. Tak aneh rasanya kalau kita banyak menemukan toko online yang menjualnya. Untuk mengenalnya lebih dekat, silakan simak tulisan berikut ini. 
  • Bahan logam 
Rasanya ini adalah material utama dan pertama kita temukan dalam pembuatan aksesori ini di pasaran. Bahan ini terkesan berat ketika dipakai pada jilbab atau baju. Biasanya dikombinasikan dengan mutiara imitasi atau permata imitasi yang membuatnya tampak mewah. Ada yang berwarna kekuningan seperti emas, ada juga yang berwarna perak.  Desain yang paling umum adalah bunga dan hewan. Semakin banyak manik-manik atau permata yang ditempelkan, akan semakin mahal harganya. 
  • Kain flannel
Anak-anak muda selalu mencari ide baru untuk membuat hiasan baju ini tambah menarik. Mudah saja, hanya perlu beberapa flannel berbagai warna, jarum, benang sulam, gunting, kapas, lem, peniti dan ide kreatif. Kita bisa memadupadankan beberapa warna ke dalam sebuah bentuk supaya lebih menarik. Misalkan kita akan membuat bentuk es krim. 
  1. Pilih beberapa warna sesuai keinginan dan buat pola menyerupai es krim. Buatlah duplikat yang sama persis untuk setiap bagian. Gunting sesuai bentuk.
  2. Kemudian Tempelkan bagian-bagian yang perlu dilekatkan menggunakan lem. 
  3. Gabung antara dua bentuk yang sama tadi dan jahit sampai setengah bagian. Beri kapas di bagian dalamnya dan lanjutkan menjahit sampai selesai. 
  4. Tempelkan peniti di bagian belakang menggunakan lem. Aksesori siap digunakan.


  • Tali sepatu
Tali yang biasa kita butuhkan ketika memakai sepatu kets bisa kita manfaatkan untuk membuat bros beraneka bentuk. Yang diperlukan adalah berbagai macam warna tali sepatu dengan berbagai ukuran. Kita bisa mengubahnya menjadi berbagai macam bentuk yang kita inginkan.

  • Wool
Untuk membuat aksesori berbahan wool, tentu kita harus merajutnya dengan teliti. Tentunya kita memerlukan benang wool dan alat untuk merajut.

  • Berbagai jenis kain.
Kain dengan berbagai macam jenis ini bisa kita manfaatkan untuk membuat hiasan baju. Kita bisa membuat bunga-bunga mekar yang sangat menarik dari bahan ini. Berbagai macam corak dan warna kain bisa menambah keindahan hiasan.

Untuk bahan bros yang dibuat dari kain flannel, rajut, dan beberapa kain lainnya biasanya dijual dengan harga yang relatif terjangkau. Sekarang aksesori ini mulai diminati untuk dijadikan sebagai souvenir di acara pernikahan.  Bagaimana ladies? Tertarik untuk mengenakannya?

No comments:

Post a Comment