Di dunia ini kita bisa menemukan berbagai jenis
sandal dan kegunaannya masing-masing. Begitu pula dengan sandal flat,
kapan saja kita bisa memakainya? Setiap orang pasti punya
pendapat tersendiri tentang benda ini. Ada yang suka karena kenyamanannya dan
selalu menggunakannya dalam acara apapun. Ada yang bisa menyesuaikan dengan
kegiatan yang akan dilakukan, sehingga mereka mempunyai beberapa pasang dengan
model yang berbeda.
Perbedaan desain dan bahan baku membuat
harganya juga bervariasi. Jika anda mencari yang harganya murah, kita tinggal
pergi ke pasar. Di sana tersedia banyak sekali model yang bisa kita
pilih,biasanya berkisar antara puluhan ribu saja, ada beberapa yang bisa
mencapai ratusan ribu, itupun digunakan untuk acara tertentu, seperti pernikahan.
Misalnya, anda ingin memesan untuk acara pernikahan supaya bisa sama dengan
baju yang anda kenakan. Harganya pun otomatis akan lebih mahal dari desain
lainnya karena tingkat kesulitannya pun berbeda.
Apalagi kalau kita memesan dengan bahan baku
yang susah didapat. Misalnya anda ingin membuat desain yang sudah anda buat sendiri.
Alasnya dari bahan kayu dan dikombinasikan dengan kulit asli. Bentuknya pun
sedikit rumit, pasti si pembuat akan memberikan harga yang lebih tinggi. Bahan
kulit asli memang diminati karena selain awet juga nyaman ketika dikenakan. Bahan
ini cocok untuk dibuat menjadi alas kaki pria atau wanita. Sekarang sudah
banyak yang menggunakn kulit sintetis sebagai pengganti yang asli karena
lebih murah dan lebih terjangkau
walaupun kualitasnya sedikit di bawah yang asli.
Sandal flat sangat cocok dan nyaman bagi wanita yang aktif
di berbagai acara. Pada acara santai ini menjadi pilihan yang sangat tepat.
Apalagi untuk berjalan-jalan, cari saja yang desainnya sederhana namun tidak
kaku, dilengkapi dengan bantalan yang empuk, sehingga kaki tidak mudah lelah
dan nyaman untuk berjalan jauh. Warnanya pun bermacam-macam, sesuaikan dengan
busana yang akan kamu pakai.
Coba sesuaikan juga dengan ukuran dan bentuk
kaki kamu. Kalau telapak kakimu itu melebar di bagian depan sebaiknya pakai
yang desainnya selop atau yang terbuka pada bagian jarinya. Maka kakimu akan
tampak rapi. Sebaliknya, jika kakimu itu terkesan ramping, kamu cocok untuk memakai
model jepit. Dengan begini bentuk kakimu bisa terlihat. Tapi tidak ada yang
mengharuskan desain apa yang wajib anda kenakan. Semua itu kembali pada
kesukaan masing-masing individu.
Alas kaki ini juga bisa dipakai kapan pun bahkan saat acara yang
lebih formal. Misalnya kita akan bertemu dengan rekanan atau teman bisnis dan
membuat janji di sebuah rumah makan atau mall. Untuk kegiatan ini kita bisa pilih
desain alas kaki teplek yang dikombinasikan dengan rok pendek dan blazer. Tapi
bagi pria sebaiknya gunakan sepatu saja supaya terlihat rapi.
Pada acara pernikahan atau ulang tahun kita
bisa memilih desain yang sedikit lebih mewah. Ingat ya, mewah bukan berarti
mahal. Kamu bisa melihat dari pernak-pernik atau hiasan yang digunakan. Ada
yang menggunakan mutiara imitasi yang dikombinasikan dengan bunga atau pita. Kalau
suka yang lebih bling-bling, silakan pilih saja yang menggunakan batu-batuan
yang bisa berkilau ketika terkena cahaya. Pasti akan tampak indah ketika
dipakai. Anda akan terlihat cantik dan anggun walaupun tanpa higheels atau
wedges. Jika anda memiliki postur tubuh yang tinggi, ini juga menjadi pilihan
yang sangat cocok.
Terlebih lagi bagi yang memang tidak suka
dengan hak tinggi, desain datar ini sangat pas untuk anda. Banyaknya variasi
alas kaki yang bisa kita temukan dengan mudah membuat kita tidak perlu bingung
memilih alas kaki yang sesuai dengan acara yang akan kita datangi.
Sandal flat memang sangat dekat dengan kehidupan kita
sehari-hari. kapan dan di mana saja, Para mahasiswi pun banyak yang terlihat memakainya ketika
pergi ke kampus, tapi mungkin semestinya mereka lebih tepat untuk memakai
sepatu. Alas kaki ini juga berhubungan erat dengan para lelaki karena hampir
semua desain yang ditujukan untuk lelaki tidak menggunakan hak alias datar.
Dalam penggunaannya kita juga harus mengerti
tentang cara perawatannya supaya lebih awet dan tidak cepat rusak. Perhatikan
juga waktu mengenakannya, usahakan supaya tidak basah terkena air hujan
sehingga lem yang ada pada alas kaki tersebut tidak mudah mengelupas.
No comments:
Post a Comment